Image of Akuntansi Sektor Publik

Teks Book

Akuntansi Sektor Publik



Secara umum suatu organisasi dapat dikategorikan dalam tiga sektor, yaitu sektor
bisnis, sektor publik, dan sektor sosial. Organisasi sektor bisnis merupakan organisasi yang
bergerak dalam bidang bisnis komersial atau disebut juga sebagai sektor privat atau swasta.
Organisasi sektor bisnis bisa berbentuk usaha perseorangan (proprietorship), persekutuan
(partnership), maupun perseroan (corporation). Organisasi sektor publik merupakan organisasi
yang bergerak dalam bidang pelayanan publik dan penyelenggaraan negara dalam
rangka pelaksanaan konstitusi negara. Organisasi sektor publik pada umumnya berupa
lembaga-lembaga negara atau pemerintahan atau organisasi yang memiliki keterkaitan
dengan keuangan negara. Sementara itu organisasi sektor sosial merupakan organisasi
yang bergerak dalam bidang pelayanan sosial, kemasyarakatan, dan kemanusiaan tetapi
diselenggarakan oleh masyarakat baik secara individual maupun bersama-sama, dan tidak
di bawah organisasi pemerintahan. Di beberapa negara, organisasi sektor sosial ini disebut
sektor ketiga (third sector) atau sektor nonprofi t. Organisasi yang dapat dikategorikan
dalam sektor ketiga atau sektor sosial misalnya yayasan milik masyarakat, Lembaga
Swadaya Masyarakat (Non Government Organization), organisasi massa, organisasi sosial
dan politik, organisasi keagamaan, panti asuhan, pondok pesantren, organisasi relawan
atau kemanusiaan, dan sebagainya.


Availability

LIB00010112657.61/Mah aMain libraryAvailable
LIB00010542657.61/Mah aMain libraryAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
657.61/Mah a
Publisher UII Press : YOGYAKARTA.,
Collation
x + 332 hlm; 19 x 24.5 x 1.6 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
978-979-3333-38-0
Classification
657.61
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan Pertama, Oktober 2011
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this


Search Cluster