Record Detail
Advanced SearchTeks Book
Hukum Agraria
Amanat penderitaan rakyat mengenai bumi dan air dan kekayaan alam yang terkandung di dalamnya dikuasai oleh Negara dan diperuntukkan sebesar-besar kemakmuran rakyat, seperti yang dinyatakan dalam Pasal 33 ayat 3 UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945, akan tetapi barulah terwujud tanggal 24 September 1960 dengan diterbitkannya UU No. 5 Tahun 1960, tentang Peraturan Dasar Pokok-POkok Agraria, yang dapat juga disebut Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA). Terlambat terbitnya peraturan tersebut semata disebabkan karena Negara dalam keadaan masih labil sehingga hukum dasarnya sebagai pedoman kerapkall mengalami perubahan. Fungsi UUPA adalah menghapus dualisme hukum tanah (hukum tanah barat dan hukum tanah adat) dengan cara mencabut AW 1870 dan Buku II KUPerd. tentang Benda, agar dapat mewujudkan tujuannya yaitu menciptakan unifikasi hukum tanah nasionat berdasarkan hukum adat.
Pemyataan yang belakangan ini dengan tegas disebutkan dalam konsideran berpendapat pada huruf a UUPA . perlu adanya hukum tanah nasional yang berdasarkan atas hukum adat tentang tanah. yang sederhana dan menjamin kepastian hukum bagi seluruh rakyat Indonesia ...". Sedangkan pemyataan "berdasarkan" maksudnya disini adalah. dalam pembuatan hukum tanah nasional (UUPA sebagai aturan pokoknya) mengambil sumber utamanya dari hukum adat, seperti konsepsi hukumnya. sistemnya, asas dan lembaga hukumnya. Kecuali sebagai sumber utama, hukum adat juga dapat dimanfaatkan sebagai pelengkap penyelesatan masalah pertanahan, bila dalam aturan tertulis belum sempat dibuatkan (Pasal 5 yo 56 UUPA). Bahkan agar hukum tanah nasioanal tidak tertinggal karena kemajuan perkreditan modern, dan dalam hukum tanah adat tidak mengenalnya maka pemebentukan hukum tanah nasional perlu diperkaya dengan mengadopsi hukum barat seperti hipotik, dengan sebutan sebagai Hak Tanggungan
Availability
LIB00020561 | 346.04/Set h | Main Library Hukum | Currently On Loan (Due on09-Apr-2024) |
lib00020561A | 346.04/Set h | Main Library Hukum | Available - Indonesia |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
346.04/Set h
|
Publisher | Penerbit Pustaka Reka Cipta : BANDUNG., 2020 |
Collation |
xiv ; 248 Hal. ; 16X24cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
978-602-1311-56-1
|
Classification |
346.04
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
Cet. I
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available