Image of EFEKTIFITAS TERAPI MUSIK KLASIK MOZART TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA  PENDERITA HIPERTENSI di WILAYAH KERJA PUSKESMAS KOMBOS

Skripsi Keperawatan

EFEKTIFITAS TERAPI MUSIK KLASIK MOZART TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPERTENSI di WILAYAH KERJA PUSKESMAS KOMBOS



Latar Belakang : Hipertensi merupakan penyakit yang umum terjadi di masyarakat
dan hipertensi merupakan salah satu faktor resiko utama kematian global.
Berdasarkan data Riskesdas 2013 penduduk Indonesia yang menderita penyakit
hipertensi adalah sebesar 25,8%, dan di Sulawesi Utara penderita hipertensi adalah
sebesar 15,2 %. Hipertensi terjadi akibat gemar makanan fast food, asin, malas
berolahraga dan mudah tertekan juga dapat meningkatkan tekanan darah pada
penderita hipertensi dan apabila peningkatan tekanan darah berlangsung dalam
jangka panjang maka dapat menyebabkan gagal ginjal, gagal jantung dan stroke.
Terapi musik klasik Mozart merupakan salah satu terapi nonfarmakologis yang bisa
dijadikan intervensi dalam menurunkan tekanan darah tinggi pada lansia penderita
hipertensi.
Tujuan : Untuk mengetahui efektifitas terapi musik klasik terhadap penurunan
tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Kombos
Metodologi Penelitian : Penelitian ini menggunakan desain penelitian Pre
eksperimental, dengan rancangan penelitian One Group Pretes-Postest. Populasi
dalam penelitian ini yaitu lansia penderita hipertensi, dengan jumlah sample 15
orang, dengan teknik sampling yaitu menggunakan purposive sampling, pengambilan
besar sampel dengan menggunakan rumus eksperiment federer, dan analisa
penelitian menggunakan uji wilcoxon berpasangan.
Hasil : Hasil analisis efektifitas sebelum dan setelah diberikan terapi musik klasik
Mozart nilai signifikan p = 0,000 (p < 0,05), artiya yaitu terdapat perbedaan yang
bermakna antara tekanan darah penderita hipertensi sebelum melakukan terapi musik
klasik dan setelah diberikan terapi musik klasik.
Kesimpulan : Terapi musik klasik Mozart efektif dalam menurunkan tekanan darah
lansia penderita hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Kombos

Kata kunci : Lansia, hipertensi, terapi musik, Mozart
Kepustakaan : 18 buku, 20 situs web (2006-2016)


Availability

No copy data


Detail Information

Series Title
-
Call Number
Skripsi/Sul e
Publisher DLSU Manado : MANADO.,
Collation
-
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
-
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this


Search Cluster